Pages

Minggu, 31 Maret 2013

Tips agar tidak "kecanduan" Game Online lagi





Di jaman sekarang ini, game telah menjadi bagian hidup para remaja. Awalnya game di buat hanya untuk sarana hiburan dan menghilangkan stress dengan kesibukan yang ada. Namun, semua itu sudah di salah artikan sekarang. Kebanyakan orang menghabiskan uang dan waktunya dalam sehari hanya untuk kesenangan dalam dunia game, bahkan anak-anak yang seharusnya sekolah rela meninggalkan pelajaran untuk pergi bermain game.

Game sangat mempengaruh kehidupan seseorang, baik psikis dan fisik. Terlalu lama di depan komputer dapat terkena radiasi komputer yang dapat merusak saraf mata dan otak. Daya keseriusan seseorang akan menurun, sebab dimanapun ia berada, ia hanya akan berpikir untuk bermain game. Tidaklah mereka berpikir untuk memamfaatkan fasilitas internet untuk mencari uang ketimbang bermain game? 

Berikut tips-tips untuk mengatasi kecanduan bermain game.


1. Bersungguh sungguh
Berjanjilah dengan dirimu sendiri kalau kamu tidak akan bermain game online lagi. Awalnya memang begitu sulit untuk melakukannya, tetapi kelamaan kamu akan terbiasa.

2. Mencari Kegiatan
Sibukkan dirimu dengan kegiatan kegiatan yang lebih bermanfaat, seperti mengikuti organisasi tertentu, melakukan hobi misalnya memancing dll dan olahraga.

3. Jauhi Game
Niatmu akan gagal jika kamu berhenti di tengah-tengah, jauhi game dari handphone, ataupun komputer, agar kamu tidak terpikir lagi untuk bermain game online.

4. Jauhi Orang pemain game
jangan terlalu akrab dengan orang yang sering bermain game, kamu akan mudah terpengaruh oleh ajakan temanmu untuk bermain game.

5. Berpikir Hemat
Berpikirlah untuk hemat dan pelit. Bermain game online terbukti sangat menguras isi dompet kamu dengan membeli voucher dan bermain di warnet.



6. Berpikirlah Untuk Masa Depanmu
Mulailah berpikir untuk masa depanmu. lebih baik kamu memanfaatkan waktu yang ada dengan browsing internet mengenai hal - hal positif yang belum kamu ketahui. kalau kamu ngegame terus, kapan kamu majunya. lebih baik kamu menggunakan internet dengan kegiatan positif, misalnya ngeblog, membaca artikel atau bahkan belajar membuat web.
Semoga bermanfaat~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar